Search This Blog

Thursday, September 1, 2011

Belajar , Bertindak, dan Menghasilkan

Anda tidak perlu berbakat dibidang matematika, kimia, atau fisika untuk mengerti. Anda hanya perlu membuka hati Anda untuk belajar (Learn), bertindak (Action), dan menghasilkan (Earn).
be well,
Dwika




The Science of Luck by Bong Chandra

 
Narasi Buku "The Science of Luck" by Bong Chandra

Keberuntungan adalah sebuah topic yang dibicarakan hampir di seluruh dunia. Namun sebagian besar keberuntungan dibahas secara mistis dan spiritual. Hal inilah yang menyebabkan keberuntungan lebih populer bagi bangsa timur dibanding dengan bangsa barat.

Di abad 21 ini, metode Feng Shui masih menjadi solusi favorit bagi masyarakat untuk memperoleh keberuntungan. Metode tersebut diadaptasi melalui 5 elemen yang berada di alam semesta. Namun metode tersebut tidak dapat dipahami oleh masyarakat luas, Saya pribadi belum pernah menerapkannya. Banyak buku yang membahas tentang keberuntungan dari sisi spiritual, namun tidak banyak buku yang mambahas keberuntungan dari sisi ilmiah.

Buku The Science of Luck akan menjadi kabar baik bagi Anda yang selama ini ingin menciptakan keberuntungan Anda sendiri secara ilmiah. Kata ‘ilmiah’ berarti bahwa keberuntungan bukan hanya milik orang – orang tertentu, tetapi milik semua orang yang memiliki pengetahuan untuk menciptakannya.

Keberuntungan adalah kumpulan dari fakta, persiapan, dan tindakan yang membawa kita menuju tempat yang kita harapkan. Keberuntungan hanyalah sebuah Puzel yang harus Anda pecahkan, dan buku ini akan memandu Anda menuju tempat yang Anda harapkan selama ini.

Sebagian dari Anda mungkin memiliki latar belakang yang kelam, orang tua yang bercerai, bangkrut, atau bahkan keterlibatan dengan narkoba. Ketahuilah bahwa latar belakang Anda tidak menentukan keberuntungan Anda di masa depan. Orang beruntung sesungguhnya adalah orang sial yang ngotot sampai ia menjadi orang yang beruntung. Anda mungkin telah memulainya dengan kesalahan, namun Anda dinilai bukan dari apa yang telah Anda mulai, tetapi dari apa yang telah Anda selesaikan.

Anda tidak perlu berbakat dibidang matematika, kimia, atau fisika untuk mengerti isi dari buku ini. Anda hanya perlu membuka hati Anda untuk belajar (Learn), bertindak (Action), dan menghasilkan (Earn). 

No comments:

Post a Comment