Search This Blog

Sunday, September 18, 2011

Meraih kehidupan impian Anda

Makin cepat Anda mulai membuat, akan semakin cepat Anda menikmati hasilnya dan meraih kehidupan impian Anda. Salah satu penyebab utama kegagalan adalah kebiasaan menunda. Mulailah sekarang!
be well,
Dwika





Tidak Ada Yang Kebetulan Dalam Hidup Ini



Survey membuktikan ...Pada tahun 1953 Yale University di AS melakukan survey pada mahasiswa2-nya yang lulus saat itu. Diantara mereka, hanya ada 3% yang telah mempunyai rencana dan sasaran tertulis mengenai pekerjaan dan penghasilan yang diinginkan, termasuk kehidupan yang diinginkan hingga 10-15 tahun mendatang. Sedangkan yang lain tidak punya rencana yang jelas. Tahun 1973, diadakan lagi survey pada kelompok ini. Ternyata ... kekayaan yang dimiliki oleh alumni yang 3% ini jika dijumlahkan lebih besar daripada total kekayaan alumni yang 97% sebanyak tiga kali lipat!
Pelajaran yang bisa diambil dari survey ini:
  • Sasaran dan rencana tertulis sangat penting;
  • Kebanyakan orang tidak mempunyai sasaran dan rencana tertulis untuk kehidupannya.
Membaca ini Anda mungkin mengatakan: "Ah... saya nggak perlu punya banyak uang dan harta, bukan itu yang terpenting, yang penting hidup bahagia! Uang tidak bisa beli kebahagiaan, tidak bisa beli tidur nyenyak, tidak bisa beli kesehatan, tidak bisa beli cinta kasih, tidak bisa beli ........ .......!" Anda benar! Saya yakin banyak orang yang akan mendukung nilai hidup Anda yang mulia, termasuk saya. Uang dan harta memang bukan yang terpenting, Anda boleh menempatkannya pada urutan yang kedua, ketiga ataupun kesepuluh.
Lalu, apa saja hal-hal yang Anda nilai penting dalam hidup ini?
Nasib Anda di tangan Anda sendiri
Berhubung impian dan nilai hidup setiap orang bisa berbeda-beda, maka "nasib" orang juga berbeda-beda. Jika Anda masih bekerja pada orang lain, dan Anda tidak mempunyai impian menjadi Direktur Utama, dan nilai hidup yang Anda anut adalah "tidak baik mempunyai ambisi besar", apakah mungkin Anda bisa meraih posisi itu??? Tanpa memiliki impian dan ambisi, Anda tidak akan pernah membuat rencana tentang bagaimana Anda memperoleh promosi ke jenjang makin tinggi, kapan Anda akan kursus bhs Inggris, bagaimana meningkatkan kemampuan leadership Anda, bagaimana memahami laporan keuangan, dsb. Anda kan tidak bisa menghadap pemilik perusahaan dan mengatakan "Boss, jika saya sudah diangkat jadi Dirut, saya akan mulai kursus tentang bagaimana menjadi seorang Dirut yang sukses."
Salah satu hukum tertua didunia adalah hukum "Sebab-Akibat". Anda menanam benih, Anda akan memanen hasilnya. Anda bertanggung jawab 100% atas kehidupan Anda, sukses ataupun gagal.
"Jika Anda tidak pernah menabung uang di bank, bagaimana Anda mau menarik uang dari ATM?"
Rencanakan Hidup Anda, tertulis!
Tidak ada yang kebetulan dalam hidup ini. Semuanya harus direncanakan. Bahkan Allah pun membuat rencana, termasuk rencananya bagi kita, tetapi jika pikiran dan sikap kita tidak siap menerima kehendak dan rencanaNYA yang baik, kita tidak akan memperolehnya. Jika Anda tidak memiliki rencana hidup yang jelas, maka Anda akan menjalani hidup menurut rencana orang lain. Jika Anda tidak mempunyai rencana untuk perjalanan karir Anda, maka karir Anda akan ditentukan oleh atasan Anda, rekan kerja Anda, bahkan bawahan Anda.
Pikirkanlah apa yang Anda ingin capai pada karir atau bisnis Anda? Keuangan Anda? Hubungan Anda dengan istri/suami, anak, orangtua, famili, teman? Kesehatan dan Jasmani Anda? Kehidupan rohani? Kehidupan sosial? Pengembangan pengetahuan dan mental? Kemudian buatlah rencana mengenai apa yang harus dibuat dan tindakan apa yang harus dilakukan untuk mewujudkan keinginan-keinginan Anda itu?
Mengapa harus tertulis?
Apakah ada perusahaan yang baik tidak mempunyai rencana tertulis mengenai sasaran dan rencana kerja mereka? Banyak profesional yang ahli dalam membuat rencana kerja untuk perusahaannya. Tetapi ketika ditanya apakah dia mempunyai rencana untuk kehidupan pribadinya ..., banyak yang tidak mampu menjawabnya.
Manfaat dari rencana kehidupan Anda yang tertulis antara lain :
  • Bisa merekam setiap impian dan keinginan Anda yang muncul; jika tidak tertulis, akan segera... lupa.
  • Sebagai pedoman untuk menjalani kehidupan Anda.
  • Mengetahui hal-hal yang telah dan yang belum Anda capai
  • Catatan keberhasilan2 yang telah Anda capai akan memotivasi Anda untuk mewujudkan impian2 lainnya.
Kapan dibuat dan siapa yang perlu membuatnya?
Salah satu penyebab utama kegagalan adalah kebiasaan menunda. Mulailah sekarang! Makin cepat Anda mulai membuatnya bukankah akan semakin cepat Anda menikmati hasilnya?!
Semakin dini Anda membuatnya ... semakin mudah Anda meraih kehidupan impian Anda. Jika Anda sudah pensiun atau 'lansia', Anda mungkin berpikir sudah tidak perlu memikirkan hal ini lagi. Justru dalam usia ini Anda perlu memikirkan hal-hal baik apa yang sudah Anda capai, dan hal-hal baik mana yang masih ingin Anda lakukan, baik untuk diri sendiri maupun bagi orang lain sebelum catatan "buku kehidupan" diakhiri.

Agar kehidupan ini menyenangkan, Anda harus selalu menumbuhkan impian,sasaran dan harapan baru. Dengan demikian perencanaan kehidupan merupakan proses yang berlangsung sepanjang hidup. Seandainya kita tahu hidup kita tinggal satu hari lagi, kenapa tidak menentukan hal terbaik yang masih bisa kita lakukan pada hari itu?!
Jika Anda berminat pada topik ini, silakan lihat "Success Life Action Plan" di menu PROGRAM
Bagikan artikel ini kepada kerabat dan teman-teman Anda

by: Jim Mintarja

No comments:

Post a Comment