Search This Blog

Tuesday, March 29, 2011

Masa depan anda

Segeralah bangkit dan mulai membuka pintu pintu lainnya, karena di pintu pintu selanjutnya itulah terletak masa depan anda.
be well,
Dwika - Managing Consultant



Shhh…..BUKA DULU DONG

**www.joehartanto.com
Ketika anda ingin menikmati nikmatnya, empuknya, lembutnya, hangatnya tempat tidur dikamar tidur anda, hal apa yang pertama tama anda lakukan ketika anda masih berada diluar kamar?…… Tentunya hal pertama yg anda lakukan adalah membuka pintu kamarnya terlebih dahulu bukan? Kalau bahasa gaulnya… “Buka dulu dong…. pintunya, baru loe bisa masuk kamar dan tidur di ranjang….”
Demikian pula, kita harus membuka pintu pintu lainnya ketika kita ingin mendapatkan atau menikmati sesuatu yang ada didalam ruangan tersebut. Apakah itu pintu rumah, pintu ruang makan, pintu kamar mandi, pintu ruang belajar, pintu mobil, pintu sekolah, pintu perusahaan, pintu bank, pintu hati orang orang di sekeliling kita, dan pintu pintu masa depan kita. Jika kita mau perluas aktivitas buka membuka ini, kita akan temukan bahwa untuk memulai atau mendapatkan sesuatu, apapun bentuknya, kita harus mulai dengan aktivitas buka membuka ini….mulai dari membuka buku, buka laptop, buka tas, sampai buka baju….. shhh… kalo kita mau mandi…. ha3x…. betul atau betul?.

Dalam perjalanan saya mencapai kebebasan waktu dan keuangan, telah banyak sekali pintu yang saya buka. Banyak yang ternyata setelah saya buka saya tutup lagi karena tidak tertarik dengan apa yang ada di balik pintu. Banyak juga yang setelah saya buka, ternyata tidak ada apa apa di baliknya. Banyak juga yang berusaha saya buka mati matian, ternyata tidak bisa terbuka juga, walau saya sudah habis habisan. Dan dari sekian banyak pintu yang saya buka, ternyata ada beberapa pintu yang setelah saya buka, saya harus membuka pintu pintu selanjutnya yang saya temui didalam ruangan tersebut, tapi pintu pintu tersebutlah yang telah membawa saya pada kehidupan yang saya impikan.
Ketika saya merenungkan perjalanan hidup saya, ternyata apa yang saya dapatkan selama ini, adalah hasil dari persistensi dalam membuka pintu pintu kesempatan yang ditemukan atau dikondisikan. Saya tidak bisa membayangkan apa jadinya apabila, ketika saya telah mencoba membuka beberapa pintu, kemudian tidak berhasil membuka, atau ketika berhasil membuka, ternyata tidak menemukan apapun didalamnya, dan kemudian saya memutuskan untuk berhenti saja. “Capek ah…., sudah banyak pintu saya buka, tapi nggak nemu apa2… Mending duduk diem aja deh, nunggu kesempatan baik datang……” Pernahkah anda mengalami kejadian tersebut? Jika anda mengalaminya, segeralah bangkit dan mulai membuka pintu pintu lainnya, karena di pintu pintu selanjutnya itulah terletak masa depan anda. Dari banyak biografi orang orang sukses yang saya pelajari, ternyata kesuksesan mereka adalah hasil dari usaha mereka membuka pintu pintu dalam perjalanan hidup mereka.
Demikian pula ketika anda mencari calon calon property cash machine yang akan menjadi mesin uang anda, apakah anda memiliki persistensi dalam membuka pintu property property tersebut satu demi satu? Dan ketika anda telah berhasil menemukan property cash machine anda, apakah anda tetap memiliki persistensi untuk membuka pintu pintu para investor anda, atau pintu pintu bank yang akan menjadi partner pembiayaan property cash machine anda?
Apakah anda siap untuk membuka pintu anda?
Mau bebas waktu dan keuangan? Buka dulu dong… pintunya…. Ha3x….

No comments:

Post a Comment